Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Dapatkan Motivasi dan Inspirasi Trading Forex dari Kisah Kathleen Brooks

Dapatkan Motivasi dan Inspirasi Trading Forex dari Kisah Kathleen Brooks

by Sahabat Artikel

Dapatkan motivasi dan inspirasi trading forex dari kisah kathleen brooks. Terkadang kita merasa ada kendala dan masalah dalam proses belajar Forex, misalnya merasa ragu, khawatir gagal, bangkrut, tidak percaya diri dan sebagainya. Terlebih lagi jika Anda belum mulai trading tetapi seringkali diliputi perasaan tidak nyaman dan pikiran buruk tentang kegiatan tersebut. Kekhawatiran berlanjut ketika masyarakat beranggapan jika Forex adalah bisnis paling beresiko, modalnya teramat besar dan membuat trader stress kalau sampai rugi. 

Pada dasarnya tiap investasi bisnis menawarkan dua macam pilihan yaitu untung dan rugi. Sedangkan calon pemainnya harus memahami hal tersebut terlebih dahulu supaya tidak kaget atau mudah patah semangat saat mengalami berbagai tantangan selama proses trading. Tidak ada salahnya Anda mencari sumber motivas lain, misalnya dari para tokoh Forex dunia terkenal seperti Kathleen Brooks. Bukan sekedar membangun semangat baru namun Anda dapat memelajari strategi Forex. 

Siapa Itu Kathleen Brooks dan Apa Kaitannya dengan Forex?

Mungkin masyarakat berfikir jika trader Forex dominan pria. Mengingat beratnya kerja sebagai pelaku transaksi karena harus memantau pergerakan harga mata uang asing di pasar global sepanjang waktu. Akan tetapi Kathleen Brooks membuktikan apabila wanita juga sanggup menjadi seorang trader profesional bahkan sukses meraup uang ratusan hingga milyaran Dollar tiap kali profit. Oleh sebab itu, mari kita belajar Forex dari wanita muda nan cantik berikut ini!

Kathleen Brooks sekarang ini menjabat sebagai direktur FOREX.com, perusahaan pialang Forex terkemuka di dunia. Selain itu dirinya menjadi penulis buku-buku pelajaran tentang perdagangan Forex sekaligus tips trik menjadi trader sukses. Bukan memberi saran secara sembarangan melainkan berdasarkan pengalaman sendiri karena Brooks berhasil menjadi pemain handal sejak lama. Tak heran kalau wajah wanita ini selalu masuk dalam cover utama majalah keuangan seperti BBC, CNBC, Bloomberg, dll.

Rahasia Kesuksesan sebagai Trader Forex Dunia

Kathleen Brooks meskipun sudah menjadi kaya raya karena trading Forex, dirinya tidak pelit membagikan ilmu terutama rahasia kesuksesannya. Berdasarkan pengalaman sendiri, Brooks mengakui ada banyak sekali tantangan bahkan rintangan harus dihadapi selama proses trading hingga akhirnya menjadi pemain profesional. Awalnya ia hanya menggunakan metode analisa fundamental yang dianggapnya lebih mudah karena tidak banyak terlibat dengan grafik, rumus perhitungan dan sebagainya.

Sayangnya gaya trading Kathleen Brooks seringkali dianggap ketinggalan zaman, mengingat teknologi sekarang sudah pesat dan dapat memanfaatkan fasilitas internet beserta gadget canggih. Dari situlah ia berusaha belajar analisa teknikal, bergelut dengan angka, grafik, pola pergerakan harga, tabel, rumus istimewa dan masih banyak lagi. Dengan begitu hasilnya dipergunakan untuk mendukung atau melengkapi wawasan fundamental yang dikuasai sebelumnya. 

Yang Bisa Dipelajari dari Pengalaman Kathleen Brooks

Kathleen Brooks memberikan gambaran jelas mengenai bagaimana menjadi trader cerdas. Bukan hanya fokus pada besar keuntungan sehingga menuruti ambisi melainkan memerhatikan segala faktor serta kemungkinan yang muncul. Misalnya seperti trend pasar dimana tidak bisa dijadikan sebagai patokan utama dalam mendapatkan profit. Akan lebih baik jika memerhatikan indikator, pergerakan harga, analisa teknikal, dan penggunaan rumus seperti Pivot Point dan Fobonacci. 

Selanjutnya tentang cara trader menghadapi pergerakan pasar yang seringkali naik turun mendadak karena kondisi ekonomi suatu negara, contohnya gejolak politik. Jika umumnya trader dibasakan dengan metode safe haven yaitu terlalu berpihak pada aset berharga seperti emas, mata uang Franc Swiss, dll maka berbeda dengan cara Kathlen Brooks. Dirinya mengajarkan untuk tidak bergantung pada safe have tersebut karena bisa menjadi boomerang bagi diri sendiri. 

Pelajaran selanjutnya dari analis Forex hebat ini adalah mengutamakan kesabaran selama trading. Terkadang seseorang terlalu meledak-ledak ingin mendapatkan profit sehingga gegabah dalam mengambil keputusan. Salah satunya seperti menghentikan transaksi ketika mendapatkan keuntungan di awal, bukannya bersabar dan menunggu pergerakan harga lebih lanjut. Kemudian juga terlalu sering bergonta ganti pair mata uang karena iri melihat peluang dari pemain lain. 

Brooks mengatakan jika trader perlu mengendalikan diri sendiri untuk mencapai kemenangan investasi. Pertama, mereka harus menentukan jenis pair paling potensial dan sesuai dengan style trading masing-masing pemain. Kemudian menganalisa dan memerhatikan pola pergerakan harga dari pair yang dipilih sebelumnya. Jika perlu pasang pemberitahuan sehingga trader mengetahui tiap pergerakan yang terjadi. Yang terakhir adalah mengecek kalender ekonomi sesering mungkin untuk memantau berita fundamental maupun teknikal.

Anda bisa mendapatkan banyak pelajaran dari Kathleen Brooks selaku analis Forex, penulis dan pelaku trading sukses. Belajar Forex tidak melulu dari buku, artikel ataupun teoritis saja melainkan pengalaman orang lain dapat dijadikan sebagai pertimbangan sekaligus motivasi besar. 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama